Lompat ke isi utama

Berita

Terima Hibah Tanah, Sekjen Bawaslu RI Mengapresiasi Pemerintah Daerah Tubaba.

Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) kabupaten Tulang Bawang Barat (Tubaba) menerima hibah tanah dari Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Tubaba untuk lokasi kantor Bawaslu Tubaba. Senin, (17/01/2022).

Bupati Tubaba Ir. H. Umar Ahmad, S.P mewakili pemerintah daerah menyampaikan terkait hibah tanah yang diberikan kepada Bawaslu, merupakan kewajiban pemerintah daerah untuk memberikan dukungan terhadap lembaga-lembaga vertikal yang ada di Tubaba, harapannya segera dapat dibangun kantor agar lebih memaksimalkan kerja-kerja Bawaslu Tubaba kedepannya.

Sementara, Sekertaris Jendral (Sekjen) Bawaslu Republik Indonesia (RI), Dr. Gunawan Suswantoro menerima langsung dan menandatangani nota hibah tanah seluas 5000 M^2  (lima ribu meter persegi) dari Pemda Tubaba, yang bertempat di Berugo Cottage Tirta Makmur Kec. Tuang Bawang Tengah, Tubaba.

Gunawan Suswantoro menyampaikan tahun ini Bawaslu RI masih masuk dalam moratorium, belum memiliki anggaran yang cukup untuk melakukan pembangunan kantor Bawaslu Tubaba lantaran terdampak covid-19, sehingga pembangunan kantor Bawaslu Tubaba akan diusulkan tahun depan dan kami mengapresiasi Pemkab Tubaba yang telah menghibahkan tanah kepada Bawaslu, ini adalah tanah terluas ke-2 yang saya terima setelah sebelumnya ada yang menghibahkan tanah dengan luas yang sama, “ungkapnya.

Tag
PUBLIKASI