Lompat ke isi utama

Berita

Bawaslu Tubaba Mengucapkan Selamat Natal 2025

25/12/2025

Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kabupaten Tulang Bawang Barat (Tubaba) mengucapkan Selamat Natal 2025, (25/12/2025).

Tulang Bawang Barat, 25 Desember 2025 — Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kabupaten Tulang Bawang Barat mengucapkan Selamat Natal 2025 kepada seluruh umat Kristiani, khususnya di wilayah Kabupaten Tulang Bawang Barat.

 

Ketua Bawaslu Kabupaten Tulang Bawang Barat, Agus Tomi, S.H., menyampaikan bahwa perayaan Natal hendaknya menjadi momentum untuk memperkuat nilai-nilai kasih, persaudaraan, toleransi, serta semangat kebersamaan dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara.

 

“Semoga perayaan Natal tahun 2025 membawa kedamaian, harapan, dan kebahagiaan bagi seluruh umat Kristiani. Mari kita terus menjaga persatuan, saling menghormati perbedaan, serta memperkuat komitmen bersama dalam mewujudkan demokrasi yang jujur, adil, dan berintegritas,” ujar Ketua Bawaslu Tubaba.

 

Bawaslu Kabupaten Tulang Bawang Barat juga mengajak seluruh elemen masyarakat untuk terus berperan aktif menjaga suasana yang kondusif, harmonis, dan penuh toleransi demi terciptanya kehidupan demokrasi yang sehat dan bermartabat.

 

Selamat Natal 2025. Damai di hati, damai di negeri.

Foto: Warsito

Editor: Dedi