Lompat ke isi utama

Berita

Bawaslu Tubaba Gelar Sosialisasi Pengawasan Partisipatif Bagi Pemilih Pemula.

Tubaba - Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kabupaten Tulang Bawang Barat -  Tingkatkan Pengawasan Partisipatif, Bawaslu Tubaba Gelar Sosialisasi Pengawasan Partisipatif terhadap Pemilih Pemula di SMA Negeri 2 Tulang Bawang Udik sebagai upaya untuk meningkatkan kesadaran kepada pemilih pemula dalam menjalankan tugas pentingnya sebagai pemilih yang cerdas dan bertanggung jawab. Rabu, (04/10/2023).

Kegiatan yang berlangsung pada hari ini merupakan bagian dari upaya Bawaslu Tubaba dalam meningkatkan partisipasi masyarakat, khususnya pemilih pemula dalam proses pemilihan umum.

Ketua Bawaslu Tubaba Agus Tomi, S.H saat membuka acara menjelaskan bahwa kegiatan sosialisasi ini bertujuan untuk memberikan pemahaman yang lebih baik kepada siswa-siswi SMA Negeri 2 Tulang Bawang Udik tentang pentingnya peran mereka dalam menjaga integritas dan kejujuran dalam pemilihan umum khususnya di Kabupaten Tulang Bawang Barat.

Beliau juga mengatakan bahwa Bawaslu Tubaba berkomitmen untuk meningkatkan kesadaran pemilih pemula dan menekankan tentang pentingnya pengawasan partisipatif aktif dalam pemilihan umum serta mengajak kepada seluruh pemilih pemula agar ikut serta menjadi pengawas partisipatif pada Pemilu serentak tahun 2024, jika nanti menemukan adanya kecurangan dalam proses pemilihan agar melaporkan ke Bawaslu. Tutupnya.

Sementara itu, Kepala Sekolah SMA N 2 Tulang Bawang Udik yang di wakili oleh Wakil Kurikulum sekolah Dwi Prianto mengapresiasi langkah Bawaslu Tubaba dalam meningkatkan pengawasan partisipatif khusunya kepada pemilih pemula, ”Kami mewakili sekolah SMA N 2 Tulang Bawang Udik mengucapkan terima kasih dan mengapresiasi langkah Bawaslu Tubaba dalam meningkatkan pengawasan partisipatif khusunya bagi pemilih pemula". Ujarnya.

Beliau juga berharap agar siswa-siswi SMA N 2 Tulang Bawang Udik nantinya bisa menjadi bagian dalam meningkatkan pengawasan partisipatif pada pemilu tahun 2024.

Selanjutnya, Anggota Bawaslu Tubaba Cecep Ramdani, S.Sos.,M.IP selaku Kordiv PPPS menjelaskan bahwa pentingnya peran pemilih pemula pada pemilu tahun 2024, mengingat pemilih pemula nantinya bisa memahami bahwa pemilih memiliki peran penting dalam menentukan pemimpin yang akan mewakili mereka, dan bahwa hak suara mereka harus digunakan dengan bijak.

Beliau juga berharap sosialisasi pengawasan partisipatif ini dapat menginspirasi serta mengedukasi pemilih pemula untuk lebih aktif terlibat dalam pemilihan umum dan menjalankan peran mereka sebagai pengawas partisipatif. Tutup Kordiv PPPS.

Tag
Tak Berkategori